Mukena merupakan barang penting bagi wanita muslimah, sehingga pemilihan jenis bahan pada mukena haruslah tepat. Pilihlah mukena dengan bahan yang nyaman dikenakan, sehingga saat melakukan sholat Anda bisa lebih khusyu. Beda bahan yang digunakan, maka beda pula harga yang ditawarkan. Semakin adem dan nyaman bahan yang digunakan, bisa jadi harga yang ditawarkanpun sesuai dengan keunggulan bahan tersebut.

Selain bahan yang digunakan untuk pembuatan mukena, ada juga berbagai model serta desain yang ditawarkan. Ada berbagai model mukena dengan desain yang cantik. Oleh sebab itu, banyak yang menjadikan mukena sebagai salah satu souvenir untuk oleh-oleh haji. Sepulang dari haji maupun umroh, banyak orang yang membawakan mukena ini dijadikan cenderamata untuk sanak saudara yang ada di rumah.

Selain mukena ada juga berbagai camilan, pakaian, aksesoris, hingga barang-barang khas Haji dan Umroh. Souvenir tersebut dapat anda beli di Luthfi Sajadah yang merupakan toko oleh-oleh Haji Jogja. Di toko ini Anda bisa memperoleh berbagai oleh-oleh yang berkualitas, terjamin keasliannya, serta yang paling penting adalah halal. Selain cenderamata Haji, di toko ini juga tersedia berbagai perlengkapan dibutuhkan oleh calon jamaah Haji ataupun Umroh.

Biasanya setiap wanita muslimah memiliki mukena lebih dari satu sebagai cadangan jika mukena yang satunya sedang dicuci. Untuk perawatan mukena juga harus dilakukan dengan cara yang tepat ya, agar mukena yang Anda miliki tetap awet dan terjaga kebersihannya. Seperti yang kita tahu bahwa kebersihan adalah sebagian dari iman, sehingga tidak boleh malas untuk menjaga kebersihan diri maupun barang-barang yang digunakan.

Ilustrasi jenis bahan mukena, Sumber : kaos-kerah.com
Ilustrasi jenis bahan mukena, Sumber : kaos-kerah.com

Jenis Kain Untuk Pembuatan Mukena

Ada berbagai jenis bahan kain yang digunakan untuk pembuatan mukena. Berbeda bahan pembuatannya, maka berbeda pula kenyamanan saat digunakan. Oleh sebab itu, Anda juga perlu mengetahui jenis kain tersebut agar dapat disesuaikan dengan kenyamanan Anda.

1. Katun Rayon

Jenis bahan pembuatan mukena pertama adalah katun rayon, katun ini dibuat dengan benang rayon serta kapas. Katun rayon memiliki sifat yang mudah untuk menyerap keringat, sehingga terasa nyaman saat digunakan. Selain itu bahan katun ini juga memiliki kesan jatuh dan adem ketika digunakan. Dari segi harga, mukena dengan bahan katun rayon masih dikategorikan ke dalam mukena yang memiliki harga terjangkau.

2. Katun Jepang

Jenis kain selanjutnya adalah katun jepang, terbuat dari 100% katun dengan kualitas yang baik. Sehingga membuat katun jepang ini terasa nyaman, adem, tidak panas, dan memiliki daya serap optimal. Mukena dengan bahan katun ini memiliki banyak pilihan corak dan desain, selain itu jenis mukena ini tidak mudah luntur walaupun sering di cuci. Katun jepang ini masih menjadi primadona untuk wanita muslimah saat memilih mukena.

3. Katun Lokal

Bahan yang satu ini masih berasal dari katun, yakni katun lokal. Yaps, jenis bahan ini memiliki kelebihan pada segi harga yang dikategorikan terjangkau serta kualitas bahannya yang mampu menyerap keringat dengan baik. Katun lokal ini memiliki berbagai warna serta model yang bervariasi, sehingga banyak produsen yang tertarik untuk menggunakan katun lokal sebagai bahan pembuatan mukena.

Mukena dengan corak bunga, Sumber : yukepo.com
Mukena dengan corak bunga, Sumber : yukepo.com

4. Katun Paris

Bahan katun paris ini sedikit berbeda dengan bahan katun lainnya, sebab bahan katun ini memiliki jenis ketebalan kain yang lebih tipis. Mukena dengan katun paris ini memiliki harga yang lebih terjangkau. Hampir sama dengan yang lainnya, bahan ini juga memiliki sifat kain yang dapat menyerap keringat dengan baik. Sehingga dapat memberikan rasa nyaman bagi wanita muslimah yang menggunakannya.

5. Katun Silk

Jenis kain yang satu ini memiliki campuran kandungan kain katun dan kain sutra. Sehingga kain ini memiliki yang licin, mudah diatur, terasa ringan, adem, dan bahannya lembut saat dikenakan. Karena terdapat campuran dari kain sutra, membuat jenis katun ini terlihat lebih indah dan menawan. Mukena dengan bahan katun silk ini akan nyaman digunakan untuk sehari-hari, sangat mengenakannya juga terkesan lebih anggun.

6. Sutra

Bahan selanjutnya yang digunakan untuk pembuatan mukena adalah sutra. Dari dulu hingga sekarang, sutra merupakan bahan yang memiliki harga lebih mahal dibandingkan yang lainnya. Kualitas yang dimiliki bahan sutra ini memang bagus, serta memiliki karakteristik yang dapat menyesuaikan suhu udara sekitar. Sehingga penggunanya tidak akan merasa kepanasan maupun kedinginan saat mengenakan mukena berbahan sutra ini.

Ilustrasi bahan sutra, Sumber : kaoskubagus.com
Ilustrasi bahan sutra, Sumber : kaoskubagus.com

7. Parasut

Untuk Anda yang suka liburan, maka disarankan memiliki satu mukena dengan bahan parasut ini. Karena bahan parasut ini memiliki sifat yang ringan dan tipis maka bisa dilipat hingga menjadi bagian kecil. Serta dapat disimpan dengan mudah saat melakukan perjalanan, sehingga tidak akan menyita banyak tempat. Namun untuk jenis bahan yang satu ini dalam segi daya serap kurang baik, karena tidak mudah untuk menyerap keringat.

8. Spandex

Bahan berikutnya adalah spandex, jenis bahan ini memiliki sifat yang adem dan jatuh saat digunakan. Namun seperti bahan parasut tadi, spandex tidak mudah untuk menyerap keringat. Walaupun seperti itu bahan spandex ini memiliki serat yang halus loh, sehingga terlihat menawan saat mengenakannya. Model serta desain yang ditawarkan juga bervariasi, sehingga Anda bisa memilih sesuai dengan yang diinginkan.

Mukena dengan motif senada dengan buah hati, Sumber : sukabumiupdate.com
Mukena dengan motif senada dengan buah hati, Sumber : sukabumiupdate.com

Selain mukena atau perlengkapan untuk Haji dan Umroh, Luthfi Sajadah juga menyediakan berbagai makanan khas oleh-oleh Haji maupun Umroh. Meliputi kurma yang memiliki banyak manfaat, kismis, kacang arab, hingga air zam-zam. Bukan hanya itu saja, namun juga terdapat aksesoris seperti gantungan kunci, teko, dan yang lainnya. Harga yang ditawarkan juga terjangkau dan merupakan harga grosir.

Leave a Reply